Salah satu cara mengoptimalkan strategi digital marketing adalah memanfaatkan atau menggunakan jasa agensi digital marketing. Digital marketing merupakan strategi pemasaran suatu produk atau jasa yang kini sangat diminati oleh para pelaku usaha.
Apa itu agensi digital marketing? Mengapa perusahaan menggunakan agensi digital marketing? Apa saja peranan yang dimilikinya? Apa saja jenis agensi untuk digital marketing? Bagaimana memilih Digital marketing agency terbaik? Yuk, temukan jawabannya lebih lengkap di sini!
Pengertian dan Definisi Agensi Digital Marketing
Apa yang dimaksud dengan agensi? Agensi adalah suatu perusahaan pihak ketiga yang menyediakan jasa atau layanan tertentu untuk menyelesaikan sebuah project yang diberikan kepadanya. Selain berupa perusahaan, beberapa agensi juga dilakukan oleh perorangan.
Apa maksud dari digital marketing? Digital marketing adalah strategi pemasaran produk atau jasa yang dilakukan dengan memanfaatkan berbagai teknologi atau media digital saat ini. Strategi pemasaran dengan digital marketing adalah sangat efektif dan efisien.
Berdasarkan kedua arti tersebut, maka pengertian agensi digital marketing dapat kita peroleh. Agensi digital marketing adalah sebuah perusahaan agensi yang memiliki peranan sebagai pihak ketiga dalam melakukan pemarasan produk atau jasa dengan memanfaatkan media atau teknologi digital.
Perusahaan biasanya memanfaatkan jasa dari agensi dan bekerja sama dengan agensi untuk meningkatkan penjualan produk maupun jasa yang dijual. Agensi akan fokus pada digital marketing demi mencapai target dan tujuan yang telah ditetapkan perusahaan.
Kerja sama ini tentu saja menguntungkan kedua pihak. Kerja sama juga bisa Anda lakukan dalam jangka waktu pendek maupun jangka waktu panjang sesuai kesepakatan kedua pihak.
Peranan dan Tugas dari Agensi Digital Marketing
Teknologi digital yang saat ini berkembang dengan pesat dapat bermanfaat untuk berbagai keperluan termasuk membantu dalam pemasaran produk atau jasa. Hal ini tentunya berkaitan erat dengan tugas agensi digital marketing.
Memangnya apa saja peranan digital marketing agency?
Berikut ini peranan yang dimiliki oleh perusahaan agensi dan konsultan digital marketing, yaitu:
1. Membuat Perencanaan Strategi Pemasaran
Peranan pertama digital marketing agency adalah membuat strategi pemasaran dan perencanaan untuk go-to-market.
Tugasnya adalah membuat perencanaan strategi pemasaran atau digital marketing yang akan dilakukan perusahaan klien-nya. Strategi pemasaran ini tentu saja dibuat dengan melakukan riset terlebih dahulu.
Riset dilakukan terhadap:
- produk atau jasa yang dijual,
- target pasar atau konsumen atau buyer persona,
- jenis strategi atau pendekatan yang akan mereka gunakan,
- dan lain sebagainya.
Jika riset sudah selesai, maka strategi pemasaran dapat mereka buat untuk mencapai tujuan. Langkah awal yang mereka lakukan biasanya mencakup pada strategi brand awareness.
Nantinya rencana strategi pemasaran yang akan mereka jalankan juga akan didiskusikan terlebih dahulu dengan perusahaan klien.
2. Mengelola Media Digital Perusahaan
Pelaksanaan dan pengelolaan strategi pemasaran yang Anda buat juga dapat dilakukan oleh pihak agansi. Pengelolaan tersebut termasuk dalam mengelola media digital perusahaan klien. Misalnya, website, Instagram, YouTube, dan media digital lainnya.
Pengelolaan ini seperti dengan melakukan update konten-konten menarik untuk memikat calon konsumen. Tentu saja konten yang mereka buat tidak boleh asal-asalan, tetapi memperhatikan beberapa hal, seperti foto, video, kalimat caption, dan unsur lainnya sesuai dengan kata kunci atau tagar yang tepat.
3. Membantu Mengelola Pemasaran Digital Produk atau Jasa Perusahaan
Peranan selanjutnya dari digital agensi adalah membantu mengelola pemasaran digital dari produk atau jasa perusahaan klien. Pemasaran digital ini seperti pengelolaan iklan dalam media digital.
Misalnya, Google Ads, Facebook Ads, promosi Instagram, kerja sama influencer, dan lain sebagainya.
4. Memberikan Laporan Hasil Strategi Digital Marketing
Tugas lainnya adalah memberikan laporan hasil dari strategi digital marketing yang telah mereka lakukan. Laporan ini harusnya menunjukkan peningkatan yang baik dan signifikan demi keuntungan perusahaan klien.
Laporan evaluasi kerja juga disampaikan kepada perusahaan klien agar ke depannya bisa menjadi bahan pertimbangan dalam menentukan kebijakan. Selain itu, agensi juga bisa memberikan saran dan masukkan lainnya kepada perusahaan klien.
Alasan dan Kelebihan Menggunakan Agensi Digital Marketing
Kini banyak perusahaan atau pelaku usaha lainnya memanfaatkan jasa yang disediakan oleh agensi. Mengapa harus menggunakan jasa digital marketing? Sebenarnya ada beberapa alasan dan kelebihan yang membuat perusahaan memilih jasa dari agensi ini.
Nah, berikut ini alasan dan kelebihan perusahaan menggunakan jasa agensi untuk keperluan digital marketing, yaitu:
1. Kinerja Lebih Professional
Agensi khusus jasa pengelola digital marketing pasti memiliki tim khusus yang sudah professional. Tentu saja karena tim tersebut memang khusus hanya memberikan pelayanan tentang digital marketing kepada semua klien.
Kemampuan tim agensi juga tidak usah Anda ragukan lagi karena semua pekerjanya sudah sangat familiar dan paham tentang digital marketing. Terutama untuk mereka yang sudah memiliki sertifikasi digital marketing dari Google.
2. Memiliki Lebih Banyak Pengalaman
Agensi pasti sudah memiliki lebih banyak pengalaman menghadapi berbagai perusahaan klien yang sangat beragam. Pengalaman ini akan sangat penting dan berguna ketika akan membuat perencanaan digital marketing untuk perusahaan klien.
3. Efektif dan Efisien dalam Proses Marketing
Kemampuan yang professional dan pengalaman yang banyak membuat kinerja agansi menjadi lebih efektif serta efisien dalam menjalankan strategi pemasaran. Hal ini tentunya akan sangat menguntungkan perusahaan.
Perusahaan tidak perlu repot-repot lagi melakukan riset dan membuat strategi pemasaran serta mengelolanya. Semua urusan digital marketing akan dilakukan oleh tim agensi.
4. Kontrak Kerja dapat Disesuaikan dengan Hasil
Alasan dan keuntungan lainnya adalah perusahaan dapat menyesuaikan kontrak kerja dengan pihak agensi. Jika hasil yang diberikan pihak agensi memang bagus dan menguntungkan, maka perusahaan bisa memperpanjang kerja sama.
Namun, jika ternyata hasil yang tidak berdampak besar terhadap keuntungan perusahaan, maka perusahaan berhak untuk menyelesaikan kontrak kerja sama dengan pihak agensi.
Jenis-jenis Agensi Digital Marketing
Apa saja jasa digital marketing? Tipe digital marketing agency sudah berkembang sangat beragam dengan meningkatnya berbagai keperluan digital marketing. Sebaiknya, sesuaikan jenis agensi dengan kebutuhan perusahaan agar kinerjanya lebih spesifik.
Nah, berikut ini beberapa contoh jenis agensi pada bidang digital marketing berdasarkan layanan yang mereka sediakan, yaitu:
1. Agensi Pembuatan Website
Digital agency marketing website memiliki tugas utama untuk membuat website perusahaan demi menunjang penjualan produk dan jasa yang dijual klien. Website tersebut juga dapat digunakan sebagai media marketing yang efektif dan efisien.
Ya, pemasaran dan promosi menggunakan website tentu saja bisa memberikan jangkauan pasar yang lebih luas.
2. Agensi Pembuatan Aplikasi
Agensi dalam digital marketing juga ada yang fokus pada pembuatan aplikasi. Aplikasi yang dibuat biasanya digunakan untuk membantu konsumen lebih mudah mengenali jasa dan produk yang dijual oleh perusahaan.
Tipe agensi seperti ini harus mampu membuat aplikasi ramah pengguna yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan perusahaan klien.
3. Agensi Jasa SEO
Agency digital marketing SEO juga tidak kalah penting dari jenis agensi lainnya. SEO yang dikelola oleh agensi dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan ranking website perusahaan di mesin pencari, seperti Google.
Caranya tentu dengan melakukan riset kata kunci yang tepat dan membuat konten dari kata kunci tersebut.
Ketika ranking website perusahaan meningkat bahkan di posisi pertama, maka akan besar kemungkinan website lebih banyak pengunjung. Nantinya pengunjung website bisa menjadi calon konsumen yang tepat untuk jasa atau produk yang dijual perusahaan.
Untuk agensi jasa SEO ini memang tidak mudah mencarinya. Anda harus berhati-hati dalam memilih agensi jasa SEO.
Salah satu agensi jasa SEO yang dapat Anda percayai dan andalkan adalah KiosMaya.Com
4. Agensi Social Media Management
Creative agency digital marketing strategy juga dapat berupa agensi social media management. Tugasnya adalah mengelola semua media sosial yang dimiliki perusahaan klien. Pengelolaan ini termasuk conten creation, sosial media marketing, sosial media optimized, dan lain sebagainya.
Media sosial perusahaan merupakan salah satu media digital yang memiliki peluang besar untuk menarik konsumen. Tentu saja karena sekarang hampir semua orang baik anak-anak, remaja, dan orang tua telah memiliki beragam media sosial.
Hindari agensi jasa sosmed yang menawarkan Anda untuk menggunakan fake follower dan sejenisnya. Ini dapat menghancurkan reputasi bisnis Anda dalam jangka panjang.
5. Agensi Branding and Design
Tipe agensi yang satu ini fokus pada solusi melakukan branding secara digital melalui berbagai layanan. Layanan yang mereka berika dapat berupa pembuatan konten digital dan lain sebagainya. Desain yang baik dapat meningkatkan nilai branding perusahaan di dunia digital.
Tentu saja hal ini akan berpengaruh sangat baik terhadap penjualan produk atau jasa dari perusahaan yang bekerja sama dengan agensi tersebut.
Baca juga mengenai: Brand Awareness Sebagai Kunci Sukses Online.
Bagaimana Cara Memilih Agensi Digital Marketing?
Agensi digital marketing Indonesia memang sangat banyak. Namun, di antara semua agensi yang ada sebaiknya pilihlah contoh perusahaan agensi digital marketing terbaik dengan tepat. Berikut ini beberapa tips memilih agensi digital marketing dengan tepat, yaitu:
1. Pilih Agensi Berpengalaman dan Professional
Tips yang pertama pastinya Anda harus mencari agensi yang sudah berpengalaman dan professional. Hal ini tentunya untuk mendapatkan proses kerja yang efektif dan efisien. Selain itu, agensi berpengalaman dan professional tentu bisa memberikan layanan terbaik.
Coba cari tahu informasi lebih detail tentang agensi tersebut melalui internet.
2. Cari Agensi dengan Layanan yang Dibutuhkan Perusahaan
Pastikan agensi yang ingin Anda gunakan harus memiliki atau menyediakan layanan yang Anda butuhkan. Anda bisa menghubungi pihak agensi terlebih dahulu untuk bertanya informasi lebih banyak.
Konsultasikan dulu tentang permasalahan perusahaan Anda dan tanyalah apakah agensi menyedikan layanan untuk memberikan solusi dari masalah tersebut.
3. Cari Informasi Review atau Testimoni dari Klien Sebelumnya
Anda bisa mencari informasi terkait review dan testimoni dari klien sebelumnya yang sudah pernah bekerja sama dengan agensi tersebut. Agensi digital marketing yang memiliki review dan testimoni baik bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda.
Ya, tentu saja informasi ini bisa menjadi jaminan bahwa agensi tersebut sudah terbukti memberikan hasil terbaik untuk klien-klien sebelumnya. Anda bisa mencari informasi seperti ini melalui internet atau langsung bertanya kepada klien sebelumnya.
4. Sesuaikan dengan Anggaran yang Dimiliki Perusahaan
Tips memilih penyedia jasa digital marketing selanjutnya adalah Anda harus menyesuaikan dengan anggaran perusahaan yang telah disediakan sebelumnya. Pilihlah agensi yang memberikan harga jasa sesuai dengan anggaran perusahaan ya.
Anda bisa memilih agensi yang menyediakan paket-paket layanan hemat. Selain itu, Anda juga berdiskusi dulu dengan pihak agensi untuk melihat apakah harga jasa yang mereka tawarkan sesuai dengan budget perusahaan.
Penutup
Agensi digital marketing dapat menjadi pilihan jasa yang tepat untuk membantu perusahaan dalam melakukan digital marketing produk atau jasa yang dijualnya.
Tentu saja, jasa dari agensi ini bisa memberikan banyak keuntungan bagi perusahaan, termasuk kenaikan penjualan.